Jika Terpilih, Jumiwan Aguza - Maidani Akan Sumbangkan Gaji Selama Menjabat

    Jika Terpilih, Jumiwan Aguza - Maidani Akan Sumbangkan Gaji Selama Menjabat

    MUARA BUNGO - Tulus untuk mengabdi pada masyarakat, itulah kata yang tepat untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo Jumiwan Aguza, S.M., M.M - Maidani, M.M

    Calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo nomor urut dua ini berjanji akan menyumbangkan gajinya selama menjabat jika terpilih nanti. Pernyataan ini disampaikan pada saat kampanye akbar, Kamis (21/11/2024).

    "Kami berjanji tidak akan mengambil gaji selama menjabat, jika diberikan amanah oleh masyarakat untuk memimpin Kabupaten Bungo, " ujar Jumiwan Aguza dalam orasinya.

    Gaji tersebut, kata Jumiwan Aguza, setelah diterima nantinya akan disedekahkan kepada masyarakat yang membutuhkan, juga pondok pesantren dan panti asuhan.

    "Nanti gaji saya bersama Maidani akan kami sedekahkan. Jadi kami tulus untuk mengabdi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bungo, " ujarnya lagi.

    Walau berjanji tidak akan mengambil gaji, lanjut Jumiwan Aguza dirinya bersama Maidani tetap akan bekerja dengan sungguh untuk membangun dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Bungo.

    "Dengan mengusung visi Bungo Cerdas Sehat, dan Sejahtera kami tidak ingin ada lagi masyarakat yang susah untuk berobat dan mendapatkan pendidikan. Kami juga akan meningkatkan pembangunan infrastruktur, " sebutnya.

    Dalam orasi kampanye tersebut, Jumiwan Aguza meminta doa restu dan dukungan dari seluruh masyarakat untuk memilih dan memenangkannya pada Pilkada Bungo 27 November 2024.

    "Jangan lupa pada 27 November nanti datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan coblos Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut dua, " ajaknya.(mc)

    Dia Wisda

    Dia Wisda

    Artikel Sebelumnya

    Dedy-Dayat Menang, Pasha Akan Bawa Unggu,...

    Artikel Berikutnya

    Jumiwan - Maidani Sosok Muda, Energik dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapusjianstralitbang TNI Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!
    Kodim 1710/Mimika Gelar Nobar Kegiatan Pemberian Penghargaan Kasad untuk Kampung Pancasila 2024
    Sub Satgas Pemberantasan Narkoba Berhasil Gagalkan Peredaran 20 Kg
    Kapolri Apresiasi BNPT dan Densus 88 Rangkul Eks Jamaah Islamiyah Kembali Ke NKRI

    Ikuti Kami